Siapa yang tidak kenal tomat? Pasti sudah sangat familiar. Buah tomat bisa
dimakan langsung, dibuat jus, saus tomat, dimasak, dibuat sambal goreng, atau
dibuat acar tomat. Pucuk atau daun muda bisa disayur. Buah tomat yang umum ada
di pasaran bentuknya bulat. Buah tomat rasanya manis, asam, sifatnya sedikit
dingin. Berkhasiat menghilangkan haus, antiseptik usus, pencahar ringan
(laksatif), menambah nafsu makan dengan cara memperbanyak keluarnya air liur,
merangsang keluarnya enzim lambung, dan melancarkan aliran empedu ke usus. Daun
berkhasiat penyejuk. Penelitian di Amerika, laki-laki yang mengonsumsi
sedikitnya sepuluh porsi buah tomat yang dimasak dalam seminggu akan menurunkan
risiko terkena kanker prostat sampai 45%. Hal ini dimungkinkan karena adanya likopen,
karoten pada tomat yang dipercaya dapat mencegah timbulnya tumor dan mengurangi
resiko terkena penyakit jantung.
Bahkan ajaibnya saat tomat dimasak terlebih dahulu itu
tidak akan menghilangkan kandungan likopennya. Justru tomat akan lebih baik untuk
dikonsumsi setelah proses pemasakan, jumlah likopen akan meningkat 10 kali
lipat ketika tomat menjadi saus atau pasta tomat.Likopen merupakan bagian dari
karotenoid yang larut dalam lemak, namun likopen yang larut di dalam lemak
justru sulit diserap oleh tubuh. Karenanya, disarankan mengolah tomat dengan
cara direbus atau dikukus.
Manfaat tomat antara lain:
- Wasir : Rebus beberapa buah tomat yang sudah masak dalam minyak kelapa selama kira-kira sepuluh menit, lalu saring dengan sepotong kain. Setelah dingin, oleskan pada wasirnya.
- Tekanan darah tinggi, mata merah : Makan buah tomat segar sebanyak 1-2 buah pada waktu pagi hari, sewaktu perut kosong.
- Memar akibat terbentur : Tim jus tomat yang ditambah dengan air jahe, lalu minum setelah dingin.
- Luka Bakar : Gunakan irisan tomat segar, atau hancurkan daun tanaman tomat dan diletakkan pada luka atau luka bakar.
- Radang usus buntu, sakit kuning : Minum jus tomat, sehari tiga kali, masing-masing satu cangkir. Tetap berkonsultasi dengan dokter.
- Jerawat : Tambahkan 25 ml alkohol 70% pada jus tomat (100 ml), lalu kocok merata. Gunakan campuran untuk menggosok muka yang berjerawat. Lakukan 2-3 kali sehari. atau gunakan sebagai masker, caranya jus tomat dicampur dengan satu sendok teh yogurt tawar. Gunakan masker selama kurang lebih 10 menit lalu bersihkan wajah dengan air.
- Demam : Pengobatan tradisional Cina membuktikan, tomat mempunyai khasiat pereda demam (antipiretik) dan penawar racun (detoksikan). Cuci tomat masak (tiga buah), lalu potong-potong seperlunya. Lumatkan dalam setengah cangkir air masak dan satu sendok makan madu murni. Peras dan saring, lalu minum. Lakukan tiga kali sehari. Penderita diabetes melitus dilarang menambahkan madu murni agar kadar glukosa darah tidak meningkat.
- Radang gusi, gusi berdarah : Cuci buah tomat yang sudah masak, lalu makan mentah. Lakukan sehari dua kali, selama kurang lebih satu bulan.
- Sakit Tenggorokan : buatlah jus tomat dengan air hangat lalu jadikan obat kumur. Tomat sangat baik sebagai anti-inflamasi dan menenangkan.
- Sariawan, ulkus di rongga mulut : Potong-potong buah tomat yang sudah masak (dua buah), lalu masak dengan ikan segar. Setelah dingin, makan. Lakukan setiap hari selama 1--2 minggu sampai tampak perbaikan.
- Meningkatkan nafsu makan : Minum jus tomat satu jam sebelum makan.
- Lemas karena kadar glukosa darah rendah : Minum jus tomat segar.
- Pencegahan kanker dan jantung : Tomat yang dimasak, seperti direbus, saus tomat, dan tomat yang berada dalam masakan, seperti sup, menyebabkan likopen pada tomat lebih mudah diserap sehingga lebih berkhasiat untuk mencegah kanker prostat dan penyakit jantung.
- Kesehatan rambut : tomat dijus tanpa air, oleskan jus tomat dari kulit kepala hingga ujung rambut, diamkan 30 menit, keramas dan bilas hingga bersih. manfaatnya Manfaat: Menyeimbangkan PH rambut yang basah, Menghilangkan bau rambut, Menghilangkan bahan kimia dari kolam renang di rambut, Membuat warna rambut lebih berkilau, Mencegah dan menyembuhkan kerontokan. Catatan: Tidak boleh sering dipakai karena tomat menggandung asam, Menggunakan tomat segar terlalu sering akan mengeringkan rambut, Diajurkan 1 kali 2 minggu ketika rambut rusak, Hanya gunakan tomat segar 1 kali dalam 2 bulan ketika rambut sudah sehat
Mungkin selain
yang disebutkan di atas masih banyak lagi manfaat tomat, buah yang relatif
murah dan mudah didapat ini ternyata menyimpan banyak sekali manfaat untuk
kesehatan dan kehidupan sehari-hari.
Disarikan dari berbagai sumber